Belanda mengakhiri pertandingannya dengan baik dan sempurna 100% setelah berhasil menumbangkan Kes. Kamerun 2-1. Kabar gembira lainnya yaitu sudah kembalinya penyerang andalannya Arjen Robben yang diturunkan pelatih Bert Van Marwijk di menit 73' menggantikan Rafael Van Der Vaart pada saat kedudukan masih imbang 1-1 dan benar saja 10 menit kemudian Robben memberikan ancaman langsung ke gawang Kamerun namun tendangannya masih membentur mistar gawang dan bola langsung disambar Huntelaar .... gol (2-1).
Dengan pulihnya Arjen Robben membuat kubu dan pendukung Belanda makin optimis untuk bertahan lebih lama di kejuaraan Sepakbola Dunia 2010 di Afsel yang memang difavoritkan pengamat dan pencinta bola untuk menjadi yang terbaik.
Pada pertandingan di babak 16 besar Belanda akan menghadapi Slovakia yang secara mengejutkan memberi tiket pulang kampung kepada Juara Bertahan Italy. Bila tidak ada kesalahan teknis diperkirakan Belanda akan keluar sebagai pemenang namun Slovakia sebagai tim underdog akan coba melayani permainan cepat Belanda dengan keras.
JEPANG sukses melangkah ke 16 Besar.
Satu lagi wakil dari Asia yakni Jepang sukses maju ke babak 16 besar mendampingi Kes. Belanda setelah dalam pertandingan ketiganya atau terakhir di Group E secara mengejutkan berhasil menumbangkan mantan Juara Eropa Denmark dengan angka cukup meyakinkan 3-1 yang dimainkan di Royal Bafokeng Stadium - Rustenburg.
Gol kemenangan Jepang dibuat masing-masing oleh Keisuke HONDA (17') Yasuhito ENDO (30') dan Shinji OKAZAKI (87') sedangkan gol balasan Denmark dicetak oleh J. Dahl Tomasson (81').
DI babak 16 besar Jepang akan berhadapan dengan Tim asal Amerika Selatan Paraguay.
Terpilih sebagai pemain terbaik adalah Keisuke HONDA pemain muda masih berumur 24th yang bermain untuk Klub Eropa CSKA Moskwa (Rusia) dan memperkuat Jepang sebanyak 17 kali dengan 5 Gol.
Klasemen Akhir Group E.
1. Belanda 3 (9)
2. Jepang 3 (6)
3. Denmark 3 (3)
4. Kamerun 3 (0)
by.Raka
Gbr. Fifa.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar